DPC AJOI Bengkalis Resmi Dinakhodai Fadli, Abdul Hakim Ucapkan Selamat

Selasa, 16 Maret 2021

Muscab DPC AJOI Bengkalis, Senin (15/03/2021) / foto Anang Kabiro RiauTime Bengkalis

BENGKALIS - Dewan Pimpinan Cabang Aliansi Jurnalis Online Indonesia (DPC AJOI) Kabupaten Bengkalis kini resmi dinakhodai Fadli, setelah terpilih sebagai ketua dalam Musyawarah Cabang (Muscab) yang diselenggarakan di Ruang Rapat Jong Distro, Jl. Diponegoro Bengkalis, Senin (15/03/2021).

Muscab dalam rangka pemilihan ketua baru dilaksanakan secara voting (suara terbanyak) dengan pimpinan sidang Basir, Abdul Hamid dan Zulhan Juny Nurdin. 

Adapun peserta yang hadir berjumlah 25 orang dari 40 anggota keseluruhan dengan jumlah kandidat yang mencalonkan diri sebanyak 2 orang yakni Fadli dan Reffi Erizal.

Dalam proses perhitungan suara, Fadli mengungguli kandidat lainnya dengan perolehan suara 15, sedangkan Reffi Erizal memperoleh 9 suara, dan 1 suara dinyatakan hangus.

"Berdasarkan hasil perhitungan suara, maka saudara Fadli dinyatakan menang dan berhak memimpin AJOI Bengkalis kedepannya," ujar Pimpinan Sidang 3, Zulhan Juny Nurdin, sesaat setelah selesai menghitung dan membacakan jumlah suara yang diperoleh oleh masing-masing kandidat.

Pria yang akrab disapa Juny juga mengatakan, hasil pemilihan tersebut sah serta quorum karena jumlah anggota yang hadir sudah melebihi 50 persen plus 1, sehingga sudah memenuhi ketentuan Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga (AD/ART) organisasi.

Maka dari itu, ujar Juny lagi, kepada ketua terpilih dipersilahkan untuk segera membentuk struktur kepengurusan organisasi yang baru agar roda organisasi dapat berjalan sebagaimana mestinya.

Terpisah, Ketua DPD AJOI Provinsi Riau Abdul Hakim menyampaikan ucapan selamat kepada Fadli.

"Atas nama pribadi dan pimpinan, kami dari DPD Provinsi Riau mengucapkan selamat atas terpilihnya saudara Fadli sebagai Ketua DPC AJOI Kabupaten Bengkalis. Diharapkan kepada ketua terpilih agar dapat menjaga kekompakan dan solidaritas sesama anggota sehingga kedepannya AJOI dapat semakin maju," ungkap Abdul Hakim. (anang)