Jumat Curhat Polsek Tebing Tinggi Bersama Masyarakat Desa Batin Suir

Jumat, 30 Desember 2022

Kegiatan Jumat Curhat bersama masyarakat Desa Batin Suir, Kecamatan Tebing Tinggi Timur, Jumat (30/12/2022).

MERANTI - Polsek Tebing Tinggi, Polres Kepulauan Meranti, Riau melaksanakan kegiatan Jumat Curhat bersama masyarakat Desa Batin Suir, Kecamatan Tebing Tinggi Timur, Jumat (30/12/2022). 

Kapolres Kepulauan Meranti, AKBP Andi Yul LTG, melalui Waka Polsek Tebing Tinggi, IPDA Iskandar didampingi AIPDA Adi Kusuma mengungkapkan bahwa kegiatan tersebut berupa diskusi dan tanya jawab dengan masyarakat Desa Batin Suir.

"Kegiatan Jumat Curhat bersama Masyarakat Desa Batin Suir ini bertujuan untuk menjalin dan membangun komunikasi serta silaturahmi antara Polri khususnya Polsek Tebing Tinggi sehingga dapat mendukung kegiatan-kegiatan kepolisian dan terciptanya rasa aman dan nyaman masyarakat Desa Batin Suir," ungkap Iskandar. 

Kata Iskandar pula, dengan dilaksanakannya kegiatan tersebut, masyarakat Desa Batin Suir mendukung tugas-tugas yang telah dilaksanakan Polsek Tebing Tinggi dalam menciptakan Harkamtibmas di Kecamatan Tebing Tinggi Timur.

Dalam kesempatan tersebut, Waka Polsek Tebing Tinggi juga menyampaikan imbauan terkait dengan larangan membuka lahan dengan cara membakar, tertib berlalulintas dengan menggunakan helm dan antisipasi banjir yang diakibatkan oleh air hujan maupun air pasang serta bahaya hewan buas (buaya).

"Apapun saran dan masukan dari masyarakat terkait dengan permasalahan kamtibmas yang dihadapi masyarakat, segera ditindak lanjuti oleh Polsek Tebing Tinggi," pungkasnya. (red)