Sekcam Rangsang Harap Pendamping PKH Bekerja Secara Profesional

Senin, 09 Juli 2018

MERANTI - Dalam hal memvalidasi data penerima Program Keluarga Harapan (PKH), Sekcam Rangsang Rayan Pribadi SH, berharap kepada seluruh pendamping PKH bekerja secara proposional dan tidak mengcopy paste data yang lama sehingga masyarakat yang menerima PKH benar-benar masyarakat yang membutuhkan.

"Jangan sampai masyarakat yang mampu ikut menikmati dana PKH dan yang benar-benar membutuhkan tidak merasakan," ungkap Rayan Pribadi, Senin (9/7/2018).

Sementara Apis Rambe, selaku Korcam PKH di Kecamatan Rangsang mengatakan, yang terlibat untuk memverifikasi penerima PKH selain Pendamping PKH juga Kepala Desa.

Apis berharap, Kepala Desa untuk tidak tebang pilih untuk verifikasi penerima PKH.

Selanjutnya, Sekcam juga mengimbau kepada seluruh masyarakat Rangsang  yang mampu untuk mengurus BPJS dan tidak menghadalkan SKTM, karena SKTM untuk keluarga yang tidak mampu.(Adex)