Sport

Group D Piala Gubernur, Tim U-14 Meranti Menang 3-0 Lawan Rohil

MERANTI - Tim Sepakbola U-14 Askab PSSI Kepulauan Meranti memetik poin penuh (3-0) saat menghadapi Tim U-14 Rokan Hilir (Rohil) dalam pertandingan pertamanya dipenyisih Group D Kejurda Pelajar Piala Gubernur 2021.

Pertanding antara U-14 Kepulauan Meranti vs U-14 Rohil, Senin (4/10/21) siang dimulai pukul 14.00 Wib di Stadion Khairuddin Nasution, Rumbai, Kota Pekanbaru.

"Alhamdulillah, anak-anak kita bisa tampil maksimal dipertandingkan pertama ini dan berhasil memberi kemenangan untuk Meranti,"tutur Ketua PSSI Kepulauan Meranti, Suharto kepada wartawan.

Dengan kemenangan ini, Suharto juga mengapresiasi kinerja Manager U-14, Basri dan Pelatih U-14, Dwi Cahyono bersama asisten pelatih, Cecep dan Indra La yang memberi kebanggaan kepada masyarakat Meranti.

"Besok, kita akan menghadapi pertandingan penentu untuk ke Semifinal menghadapi Tim U-14 Inhil, saya harap Manager dan pelatih selalu tetal memberi semangat kepada para pemain,"harapnya.

Untuk diketahui, dalam pertandingan Senin siang tadi, kesebelasan Kepulauan Meranti memetik kemenangan atas Rohil 3-0 melalui Gol Daffi Muhardi, Mustofa dan M Syahril.

"Tiga gol ini semuanya diciptakan anak-anak dibabak pertama, dan dibabak kedua kita menurunkan tempo permainan, untuk menjaga kondisi fisik,"

"Karena kita masih harus bermain lagi besok menghadapi Tim Inhil sebagai pertandingan penentu di Group D untuk menuju ke Semifinal,"jelas Pelatih U-14 Kepulauan Meranti, Dwi Cahyono.

Dengan Kemenangan hari ini mengantar Tim U-14 Kepulauan Meranti untuk sementara bertengger diposisi pertama Group D dengan 3 poin disusul Indragiri Hilir 1 Poin dan Rokan Hilir 1 Poin.

Dimana sebelumnya, pada Minggu (3/10/21) kemarin pertandingan Group D juga sudah tersajikan antara Tim U-14 Rokan Hilir vs U-14 Indragiri Hilir dengan skor berakhir imbang 1-1.

"Besok kita main pukul 16.00 di Stadion Khairuddin Nasution, kita mencari kemenangan atau minimal Imbang lawan Inhil untuk melaju ke Semifinal, jadi mohon do'a dari seluruh masyarakat Meranti,"ungkap Dwi Cahyono.***



[Ikuti RiauTime.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 082387131915
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan RiauTime.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan