Sholat Idul Fitri 1439 H

Bupati Ajak Warga Terus Jaga Kekompakan Bangun Meranti Yang Lebih Baik

SELATPANJANG - Bupati Kepulauan Meranti Drs. H.  Irwan M. Si bersama jajaran Pemerintah Kepulaun Meranti dan masyarakat menggelar sholat Idul Fitri 1439 H, kegiatan dalam rangka menyempurnakan ibadah setelah sebulan penuh berpuasa itu dipusatkan dihalaman Kantor Bupati Kepulauan Meranti, jalan Dorak, Jumat (15/6/2018).

Turut mendampingi Bupati Kapolres Meranti AKBP.  La Ode Proyek, Sekretaris Daerah Kepuoaian Meranti Yulian Norwis SE MM, Al Ustadz Chairul Saleh,  Imam Al-Jufri, para Pejabat Eselon II dilingkungan Pemkab.  Meranti, Anggota DPRD Meranti, Tokoh Agama/Adat/Masyarakat dan lainnya. 

Bertindak sebagai Imam Sholat Ied H. Al-Jufri dan penceramah Al-Ustadz Chairul Shaleh dari Batam. 

 seribuan jemaah sholat Ied yang memadati lokasi sholatpidato dihari yang fitri dan penuh berkah itu, , Bupmengucapkan Selalat Idul Fitri 1439 H,  kepada jemaah dan seluruh masyarakat Meranti dimanapun berada.

Serta mengajak semua masyarakat untuk menjauhi diri dari sifat marah dan curiga yang hanya akan merugikan diri dan menjerumuskan semua. 

"mari kita jauhi sifat marah dan curiga dengan sesama yang hanya akan mejerumuskan kita semua," ujar Bupati. 

Moment Idul Fitri ini menurut Bupati hendaknya dapat menjadi spirit dan semangat kepada semua untuk membangun Meranti yang lebih baik lagi seperti yang dicita-citakan bersama.  Namun semua itu hanya akan terwujud dengan kerja keras dan selau menjaga kehidupan yang aman, damai dan sejahtera. Untuk itu Bupati mengajak seluruh elemen masyarakat untuk berpartisipasi aktif dalan menjaga kondusifitas. 

"mari sama-sama kita jaga situasi yang aman dan konfusif dilingkungan maaing masing, " ucapnya. 

Tak lupa orang nomor satu di Kepulaian Meranti itu mengajak semua pihak untuk menarik hikmah Ramadhan kali ini dengan selalu menjaga kejujuran,  disiplin dan sifat tolong menolong antar sesama,  serta menjauhi sifat tercela yang hanya akan merusak diribdan orang lain. 

"mari kita jadikan Ramadhan ini sebagai pelajaran untuk selalu menjaga kejujuran dan tolong menolong serta menjauhi sifat tercela yang dapat merusak generasi kedepan," ajaknya. 

Jelang pesta demokrasi pemilihan Kepala Daerah Gubernur Riau yang jatuh pada tanggal 27 Juni 2018 mendatang,  Bupati Meranti Drs. H.  Irwan M. Si, juga mengajak seluruh masyarakat untuk mensukseskan. Caranya dengan datang beramai ramai untuk mengunjungi TPS memilih pemimpin Riau untuk 5 tahun kedepan. 

"mari sukseskan Pilgubri nanti dengan beramai ramai mengunjungi TPS," paparnya. 

Terakhir Bupati Irwan mengajak semua masyarakat untuk bahu membahu membangun Meranti dengan berbuat apa saja yang positif. 

"marilah kita melakukan sesuatu yang bermanfaat, jika tidak bisa lakukan hal yang besar lakukan hal yang kecil yang berguna bagi diri, lingkungan dan masyarakat tapi jika tidak bisa melakukan hal yang bermanfaat jangan mengganggu orang lain, " pungkasnya. 

Pada kesempatan itu, Al-Ustadz Chairul Saleh dalam tausiahnya menjelaskan sebaik baiknya manusia adalah yang panjang umurnya dan baik amalannya. 

Mematuhi segala perintah Allah dan peduli antar sesama serta selalu membina silahturahmi. 

Untuk itu ia berharap segala kebaikan yang didapat selama Ramadhan dijaga sehingga dapat mengantarkan yang bersangkutan dalam ketaqwaan dan khusnul khotimah. 

"Spirit keimanan jangan sampai redup, jadikan itu sebagai momentum perubahan menuju kebaikan dan kemuliaan dalam rangka meraih ketaqwaan sebagai bekal menuju syurga," ujar Al-Ustadz Chairul Shaleh. 

Puasa yang dijalankan selama sebulan penuh diibaratkan Al-Ustadz seperti ulat yang sebelumnya membawa kerusakan setelah masuk kepompong berubah menjadi kupu kupu yang mempesona.

Agar ibadah yang dilaksanakan semakin sempura Ustadz Chairul Saleh juga mengajak semua jemaah untuk terua peka terhadap farkir miskin dan anak yatim. Serta perbanyak membaca Al-Quran sebagai petunjuk arah dan menyelsaikan problem dalam kehidupan dengan mengaplikasikan ajaran Quran dalam kehidupan sehari hari. 

Senada dengan Bupati, Ustadz Chairul Saleh mengajak masyarakat untuk menjaga sifat jujur dan amanah sebagai kunci sukses dalam mengarungi kehidupan.

Setelah mendengarkan ceramah rangkaian kegiatan sholat Idul Fitri 1439 H,  ditutup dengan salam salaman dan sipahturahmi antara masyarakat dengan Bupati Kepulauan Meranti Drs. H.  Irwan M. Si yang berlangsung hikmat.(hms)



[Ikuti RiauTime.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 082387131915
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan RiauTime.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan