Riau

Pemko dan DPRD Dumai Diminta Perhatikan BUMD

DUMAI - Aktifis Kota Dumai, Propinsi Riau, Hery Hermawan S.Sos berharap kepada Pemerintah Kota dan DPRD setempat untuk memenuhi hak dan kewajibannya kepada Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) agar peran dan tugas BUMD bisa berjalan maksimal.

 

"Pemko dan DPRD perlu mendorong dan memberikan support kepada Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) karena peran BUMD sebagai penambah pemasukan bagi PAD Kota Dumai bisa berjalan lebih optimal," katanya, Senin (14/10/2019).

 

Hal itu perlu dilakukan karena Pemko Dumai sendiri merupakan owner dari BUMD dan ketika BUMD bermasalah hingga mengalami kesulitan dalam segi keuangan disana Pemko Dumai harus cepat turun tangan menyelesaikannya.

 

"Upaya yang dilakukan owner merupakan hal yang wajar sebab sudah menjadi tanggung jawab pemerintah daerah untuk menjaga aset di daerahnya," sebutnya.

 

Selama ini, menurut Alumni FISIP UNRI itu, pengelolaan BUMD lebih cenderung berjalan di tempat dan tidak terampil memanfaatkan momen-momen yang ada, sehingga peranan BUMD sebagai pembantu Pemko Dumai untuk meningkatkan PAD tidak sesuai dengan target yang semestinya.

 

"Peran BUMD membantu keuangan pemerintah setempat tidak berjalan seperti yang diharapkan. Hanya melanjutkan terobosan-terobosan yang sudah ada, bisa dikatakan jarang muncul kreatifitas, inovasi dan strategi baru," tuturnya.

 

Lanjut dia, penyebabnya bisa saja terjadi karena kurangnya perhatian dan pengawasan dari Pemko Dumai terhadap kinerja BUMD selama ini.

 

Sementara, faktor kemandirian dalam melaksanakan otonomi daerah dapat terlaksana melalui pemberdayaan BUMD tentunya dengan support melalui penyertaan modal hingga pemenuhan fasilitas penunjang lainnya demi meningkatnya sumber PAD.

 

"BUMD itu harus mengerjakan hal-hal penting untuk membantu Pemko Dumai agar percepatan pembangunan bisa berjalan maksimal," tuturnya.

 

Apabila hak dan kewajiban Pemko sudah dilaksanakan semaksimal mungkin namun terjadi penyimpangan atau muncul masalah baru, sikap tegas perlu diambil oleh Pemko Dumai dan DPRD.

 

"Perlu dilakukan evaluasi terhadap kinerjanya tersebut," singkatnya. (*)



[Ikuti RiauTime.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 082387131915
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan RiauTime.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan