Pasangan "Mantap" Kembalikan Berkas Pendataran ke Partai Hanura

Mahmuzin Taher: Jika Ingin Ada Perubahan, Meranti Harus Berkompetisi Dengan Kabupaten Kota Lainnya

MERANTI - Mahmuzin Taher siap meramaikan pilkada Kepulauan Meranti 2020. Bakal calon Bupati Kepulauan Meranti ini secara resmi telah mengembalikan formulir pendaftaran ke tim penjaringan DPC Partai Hanura pada Rabu (16/12/2019).

Kedatangan Mahmuzin Taher dengan pasangannya Tengku Mustafa atau dikenal dengan slogan "Mantap" disambut langsung oleh Aijil Safnur Ketua Tim Penjaringan DPC Partai Hanura dan jajaranya.

Dalam sambutannya, Mahmuzin menjelaskan bahwa kalau ingin ada perubahan, Kabupaten Kepulauan Meranti harus berkompetisi dengan kabupaten/kota lainnya.

"Meranti ini berada diantara kabupaten/ kota lainnya di indonesia, yang berjumlah 400 lebih kabupaten kota. Jadi, kalau tidak berkompetisi dengan kabupaten/kota lainya di level pusat, kita akan tertinggal dengan daerah lain," ucapnya.

Tidak hanya itu, menurutnya, untuk membawa perubahan perlu dilakukan secara bersama-sama. Kedepanya Meranti harus dirubah sesuai dengan karakter maupun keingin masyarakat.

Perubahan kedepan pula, lanjut dia, tentunya disesuaikan dengan visi dan misi Kabupaten Kepulauan Meranti. Misi kabupaten kita harus ditentukan oleh masyarakat, sementara kepala daerahnya sebagai pelaksana visi.

"Ibarat membuat rumah, kita selaku pemilik rumah yang harus menentukan seperti apa rumah kita ini akan kita bangun. Maka dari itu diperlukan pemimpin yang punya kreatif dan inovasi serta wawasan maupun pergaulan di pusat dalam menggapai anggaran dari pusat," beber Mahmuzin. (And)



[Ikuti RiauTime.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 082387131915
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan RiauTime.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan