Sosbud

'Memupuk Jiwa', DPC GWI Rohil Bagikan 1000 Bungkus Takjil Gratis ke Pengendara

Ketua GWI Rohil Bertuah Manullang bersama pengurus jajaran bagikan takjil ke pengendara.

BAGANSIAPIAPI - Berbagi takjil merupakan salah satu bentuk ibadah sunnah yang sangat dianjurkan terutama pada saat bulan puasa. Tidak hanya sebagai bentuk ibadah manusia kepada ALLAH Subhanahu Wa Ta'ala, tetapi dengan membiasakan berbagi takjil juga akan memupuk jiwa kepedulian sosial terhadap sesama. 

Seperti halnya yang dilakukan oleh Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Gabungnya Wartawan Indonesia (GWI) Kabupaten Rokan Hilir (Rohil). 

Organisasi wartawan yang di Ketuai Bertuah Manullang itu bersama pengurus jajaran melakukan pembagian takjil gratis kepada sejumlah pengendara yang melintas di depan IP Plaza, Jalan Kelenteng, Kelurahan Bagan Kota, Kecamatan Bangko, Senin (26/04/2021).

Sebelum pembagian takjil, kegiatan diawali dengan pembacaan doa bersama dengan peserta kegiatan bagi-bagi takjil.

Ketua GWI Rohil Bertuah Manullang mengatakan, kegiatan pembagian takjil yang dilakukan selain untuk ibadah juga untuk memupuk jiwa atau kepedulian sosial terhadap sesama karena GWI Rohil juga bagian dari masyarakat.

"Sebagai bagian dari masyarakat, GWI Rohil mempunyai kepedulian yang semestinya harus ditumbuhkan dan dilestarikan kembali hingga anak cucu nanti. Adapun sumber dana untuk kegiatan kami ini adalah dari hamba ALLAH," sebut Bertuah Manullang. 

Jumlah takjil yang dibagikan, terang dia, lebih kurang sekitar 1.000 bungkus yang dibagikan kepada pengendara yang melintas persis di depan IP Plaza. Insya ALLAH GWI sudah merencanakan akan melaksanakan kegiatan serupa pada hari-hari tertentu selama Bulan Suci Ramadhan 1442 H tahun ini. (rif)  



[Ikuti RiauTime.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 082387131915
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan RiauTime.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan