Riau

Satpol PP Meranti Tertibkan ASN, Honorer dan Perangkat Desa ke THM

MERANTI - Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kepulauan Meranti melaksanakan penertiban Aparatur Sipil Negara (ASN), honorer dan perangkat desa ke tempat hiburan malam. 

Kegiatan dipimpin Kepala Satpol PP Kepulauan Meranti, Tunjiarto, M.Pd diwakili Sekretaris Satpol PP Kurniawan Hadiputra, SE, Kabid Operasi Ardath, S.IP, Kasi Trantibum Andi Irawan, SE dan beberapa anggota Satpol PP lainnya.

Penertiban yang berlangsung pada Rabu (8/1/2025) mulai pukul 21.00 WIB hingga pukul 01.00 WIB itu dengan menyisir sejumlah cafe dan tempat hiburan malam serta penginapan diantaranya, cafe Kangen, Alang, Dragon, dan OTW. Kemudian hotel Melati, AKA Meranti dan KTV serta hotel Grand Meranti dan  KTV Paragon.

"Penertiban ASN, honorer dan perangkat desa di tempat hiburan dengan pengecekan KTP ini kita laksanakan sesuai perintah pak bupati," ujar Ardath pada Kamis (9/1/2025) siang.

Dijelaskan Ardath, dalam kegiatan yang dilaksanakan malam itu, memang pihaknya tidak menemui pihak yang bersangkutan namun didapati sepasang kekasih  di dalam sebuah penginapan.

"Untuk malam tadi PNS dan honorer serta perangkat desa tidak ditemui, tetapi dapat sepasang kekasih bukan suami istri di hotel Melati Jalan Kesehatan," jelasnya.

Disampaikan Ardath pula bahwa penertiban ini akan rutin dilaksanakan. Untuk itu ia juga mengingatkan terutama kepada ASN, honorer dan perangkat desa agar tidak masuk ke tempat hiburan malam.

"Jika sudah diingatkan tapi masih juga ditemukan nantinya maka siap-siap sajalah ditindak," tegasnya.(red)



[Ikuti RiauTime.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 082387131915
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan RiauTime.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan