Ekonomi

Disdagprinkop-UKM Meranti Buka Seleksi Penerima Bantuan Wirausaha Pemula

Kadisdagprinkop-UKM Kabupaten Kepulauan Meranti, Azza Fahroni.

MERANTI - Kabar baik bagi pelaku usaha di Kabupaten Kepulauan Meranti, Riau khususnya para pemula. Kementerian Koperasi dan UKM membuka peluang lewat program Bantuan Pemerintah Bagi Wirausaha Pemula Tahun 2019.

Kepala Bidang Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (UKM) Dinas Perdagangan, Perindustrian, Koperasi dan UKM (Disdagprinkop-UKM) Kabupaten Kepulauan Meranti, H. Aminullah, S.Ag, SH, M.Si mempersilahkan masyarakat pelaku usaha yang berminat untuk mengajukan permohonan.

"Lengkapi segala persyaratan yang telah ditetapkan. Kita di kabupaten sifatnya hanya menyeleksi dan memverifikasi data yang masuk. Sedangkan persetujuan permohonan tetap dari kementerian," kata Aminullah.

Adapun persyaratan yang dibutuhkan untuk melengkapi permohonan tersebut mulai dari surat pernyataan, fotokopi KTP, NPWP, Izin Usaha dan Ijazah, buku rekening dan syarat pendukung lainnya. Untuk informasi lebih lanjut, masyarakat bisa mengakses website lewat http://pembiayaan.depkop.go.id atau www.pembiayaan.id.

"Masyarakat bisa datang langsung ke kantor kita untuk melihat pengumuman atau bertanya langsung, pegawai kita siap melayani," sebutnya.

Aminullah yang juga menjabat Pj. Kepala Desa Bokor Kecamatan Rangsang Barat itu mengatakan permohonan bisa disampaikan secepatnya dan paling lambat 30 Mei 2019 mendatang.

Kepala Dinas Disdagprinkop-UKM Kepulauan Meranti, Mohamad Azza Faroni mengimbau masyarakat dan pelaku usaha untuk tidak segan-segan datang ke kantornya untuk berkonsultasi ataupun mengurus perizinan yang dibutuhkan. Termasuk memberikan data yang dibutuhkan bagi pemerintah kabupaten, sehingga memudahkan pendistribusian informasi terkait program pengembangan usaha dan lainnya.

"Ada banyak program pemberdayaan bagi pelaku UKM, mulai dari seminar pelatihan dari para ahli, bantuan desain kemasan dan peluang pasar. Jangan segan datang ke kantor, kami siap melayani masyarakat," ajak Azza Faroni. (rls)



[Ikuti RiauTime.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 082387131915
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan RiauTime.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan