News

Jumat Barokah, Polsek Tebingtinggi Kembali Bantu Warga Kurang Mampu

MERANTI - Kapolsek Tebingtinggi Polres Kepulauan Meranti Polda Riau, AKP Gunawan SH bersama sejumlah personel, Jumat (20/1/2023) pagi, memberikan bantuan kepada salah satu warga kurang mampu di Selatpanjang.

Bantuan berupa paket sembako (beras, minyak goreng, telur dan susu), kali ini diberikan kepada Siu Hwa, warga Jln Rintis Kelurahan Selatpanjang Selatan. 

Ikut mendampingi Kapolsek, Kanit Binmas Polsek Tebingtinggi Bripka Romi Satria, Bhabhinkamtibmas Kelurahan Selatpanjang Selatan Bripka Solehudin SE, dan Ketua RT setempat Dewi Astuti.

"Kegiatan pemberian bantuan dalam rangka program Jumat Barokah ini kita laksanakan untuk membantu meringankan beban ekonomi masyarakat kurang mampu. Kali ini kita membantu Siu Hwa," ungkap Kapolres Kepulauan Meranti AKBP Andi Yul LTG SH SIK MH, melalui Kapolsek Tebingtinggi AKP Gunawan.

Pemberian bantuan ini juga sebut Kapolsek, merupakan wujud perhatian Polri kepada masyarakat. Terlebih mereka yang kurang mampu dan keterbatasan dari segi ekonomi.

"Mudah-mudahan bermanfaat dalam memenuhi kebutuhan hidup penerima sekeluarga," tuturnya.

Sementara itu, Siu Hwa berterima kasih kepada Kapolsek dan anggotanya yang telah membantu mereka sekeluarga.

"Terima kasih buat bapak polisi yang sudah membantu kami. Tak sangka menjelang tahun baru Imlek ini kami dapat bantuan sembako dari bapak Kapolsek," ucapnya. 



[Ikuti RiauTime.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 082387131915
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan RiauTime.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan