News

Anggarkan Rp900 Juta Untuk Pengadaan Lampu Hias, Syamsuri : Ini Seperti Kota Pekanbaru

ROHIL - Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), melakukan pengadaan lampu hias tahun 2019 dengan anggaran sekitar Rp. 900 Juta melalui proses pelelangan. 

Lampu hias tersebut dipasang mulai dari Mess Pemda dengan lampu meteor, kemudian lampu tulip di Bundaran Ikan sampai Karang Anyar. Ditambah lagi di beberapa titik seperti di Mess Pemda ada dua dan di Taman Kota satu.

Pengadaan lampu hias ini dilakukan karena tahun 2019 sudah diprogramkan untuk pengadaan, sedangkan untuk pemeliharaan lampu hias baru akan dilaksanakan tahun 2020. 

Demikian hal tersebut disampaikan Kabid Tata Ruang Dinas PUPR Rohil, Syamsuri, SH, MSi,  Rabu (22/1/2020).  

“Memang saat ini banyak lampu hias yang tidak berfungsi atau mati, namun untuk anggaran pengadaan lampu hias tidak bisa digunakan untuk pemeliharaan karena pos pengadaan dengan pemeliharaan berbeda,” kata Syamsuri. 

Meskipun hanya 100 Juta dialihkan untuk pemeliharaan, jelas dia, tetap tidak bisa dilakukan walaupun ini bersumber dari dana APBD. 

Secara pribadi, Syamsuri sebagai Kabid mempunyai tanggung jawab moral sehingga mana-mana lampu hias yang mati sudah mulai diperbaiki. 

“Yang sudah kita perbaiki secara pribadi yaitu lampu hias di depan BPKAD dan di depan Masjid Raya,” ungkapnya. 

Dia mengatakan, permasalahan pada lampu hias ini sangat kompleks mulai dari permasalahan instalasi yang terbakar, MCD, petugas yang tidak menghidupkan, juga ada tangan-tangan jahil yang tidak bertanggung jawab.

“Jadi banyak aspek yang menyebabkan lampu hias tidak berfungsi, untuk itu jangan menilai permasalahan ini datangnya dari Pemda saja akan tetapi ada aspek orang-orang yang tidak bertanggung jawab merusaknya,” ujar Syamsuri. 

Kepada masyarakat, ia juga mengharapkan agar dapat memperhatikan keberadaan lampu hias serta menjaga agar tidak dirusak. 

Menurutnya, semua usaha untuk membaguskan Rohil agar seperti kota-kota lain sudah dilakukan. Apa-apa yang ada di kota besar seperti Pekanbaru, itu yang sekarang di buat di Rohil. (Rif)



[Ikuti RiauTime.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 082387131915
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan RiauTime.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan