News

Bupati Rohil Janji Promosikan Pejabat yang Berkinerja Baik

Bupati Rohil Afrizal Sintong saat memberikan ucapan selamat kepada para pejabat yang baru dilantik.

BAGANSIAPIAPI - Bupati Afrizal Sintong melakukan pengukuhan dan melantik Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama, Administrator dan Pengawas di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Rokan Hilir (Rohil). 

Ini untuk pertama kalinya dilakukan Bupati Rohil setelah enam bulan lebih menjabat. Pelantikan dan pengukuhan itu berlangsung di Gedung Misran Rais, Bagansiapiapi, Jumat (24/12/2021) malam. 

Ada sekitar 200-an orang pejabat yang dilantik mulai dari kepala dinas, sekretaris, kepala bidang, kepala seksi dan kepala sub bagian di semua OPD yang ada. 

Afrizal Sintong mengucapkan selamat kepada bapak/ibu, saudara/i yang telah resmi dilantik dan dikukuhkan pada jabatannya masing-masing.

Bupati yakin posisi yang diamanahkan mampu dijalankan dengan baik dan mampu bekerja secara profesional dalam membangun daerah.

“Insyaallah pejabat yang dilantik malam ini bisa bekerja serius, saling bekerjasama dan bertanggung jawab dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat,” ucapnya. 

Afrizal mengajak bersama-sama mewujudkan kesejahteraan masyarakat, dan lebih mementingkan kepentingan umum dari pada kepentingan pribadi. 

“Jangan uang jadi ukuran untuk bekerja memberikan pelayanan, karena bagusnya instansi pemerintah, baik juga nama bupati. Jika buruk pelayanan di pemerintahan maka buruk pula nama bupati,” ungkapnya. 

Untuk itu, bagi pejabat yang mampu menyelesaikan pekerjaan dibidang yang diberikan, maka bupati berjanji akan mempromosikan ke tingkat berikutnya. 

“Ini perlu kesadaran kita bersama untuk bekerja dari hati. Kalau kerjanya bagus, saya pastikan dia dipromosikan ke jabatan lebih tinggi. Apabila dia kabid, akan kita angkat menjadi sekretaris,” terangnya.

Bupati menyebutkan, pada Bulan Januari mendatang juga akan dilaksanakan lagi pelantikan. Ini bertujuan untuk penyegaran dan perubahan yang lebih baik. 

“Jadi kami akan melakukan penyusunan dan evaluasi bagi para Kepala OPD. Kita ingin adanya regenerasi. Apabila satu pejabat dinonjobkan, maka ada ratusan pejabat muda yang menunggu,” tuturnya. 

Menurut bupati, pelayanan di Rohil sejauh ini sudah ada perubahan. Meski begitu, pelayanan tetap perlu untuk lebih ditingkatkan kedepannya.

“Mari dukung dan bantu kami, karena kami tidak bisa bekerja sendiri membangun daerah ini,“ sebutnya. 

Pada kesempatan itu, Afrizal Sintong juga berharap kepada para pejabat agar menetap dan membawa keluarga untuk tinggal di Bagansiapiapi. 

Turut hadir Wakil Bupati Rohil H Sulaiman, Wakil Ketua DPRD Basirun Nur Effendi, Sekda M Job Kurniawan dan Kepala BKPSDM H Ali Asfar. (rif) 



[Ikuti RiauTime.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 082387131915
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan RiauTime.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan