Lingkungan

Babinsa Koramil 02/Tebing Tinggi Bersama Polsek Rangsang Gelar karya Bhakti dengan Masyarakat

MERANTI - Sebagai bentuk kepedulian terhadap kebersihan lingkungan, Koramil 02 / Tebing Tinggi, Kodim 0303 / Bengkalis melalui Babinsa Serda Supriadi Tarigan dan Koptu Masran melaksanakan gotong royong pembersihan sampah secara serentak di Pinggiran Pantai di Desa Tanjung Gemuk, Kecamatan Rangsang, Kabupaten Kepulauan Meranti. Kamis (13/07/2023).

Kegiatan tersebut diikuti Kapolsek Rangsang Iptu Agd Simamora. S.H Beserta Anggota, Babinsa Koramil 02 / Tebing Tinggi Serda Supriadi Tarigan Bersama Koptu Masran, Anggota Satpol PP Kecamatan Rangsang dan Anggota Linmas dan Sekdes Desa Tanjung Gemuk Bapak Supriadi, para Upika Kecamatan Rangsang dan Masyarakat Desa Tanjung Gemuk.

Giat diawali dengan apel pengecekan personel yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Rangsang Iptu AGD Simamora dan dilanjutkan gotong royong (curve) di seputaran pantai Parti Desa Tanjung Gemuk Kecamatan Rangsang.

“Kegiatan pembersihan sampah secara serentak dalam rangka peduli lingkungan ini bertujuan untuk menjaga kelestarian lingkungan, terutama tempat-tempat wisata. Sehingga masyarakat merasa nyaman dengan kebersihan dan kerapian sekaligus mewujudkan hubungan yang baik antar masyarakat dengan TNI dan Polri serta instansi Pemerintah, khususnya di wilayah Koramil 02 / Tebing Tinggi,” ungkap Komandan Koramil 02 / Tebing Tinggi melalui Babinsa Serda Supriadi Tarigan, usai Kegiatan.

Adapun lokasi pelaksanaan bakti sosial berbentuk gotong royong secara serentak itu, Penyampaian Babinsa Serda Supriadi Tarigan berlangsung di Sepanjang pantai Parti Desa Tanjung Gemuk

“Kegiatan ini tentunya menjadi motivasi sekaligus contoh yang baik bagi masyarakat untuk menjaga kebersihan lingkungan,” ucapnya. **



[Ikuti RiauTime.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 082387131915
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan RiauTime.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan