Parlemen

Ketua Komisi 1 Buka Bimtek Penyusunan Perencanaan Pembangunan Desa Tahun 2018

PULAU MERBAU - Ketua Komisi 1 DPRD Kepulauan Meranti, Edi Mashudi SPdi MSi, menghadiri sekaligus membuka acara Bimbingan Teknis (Bimtek) Penyusunan Perencanaan Pembangunan Desa Tahun 2018, yang dilaksanakan di Gedung Hambali Badminton Center Desa Semukut, Kecamatan Pulau Merbau, Sabtu (6/10/2018).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Camat Pulau Merbau, Kasi PMD, Kades, Sekdes dan Ketua BPD se-Kecamatan Pulau Merbau, serta narasumber Robert Saputra MSi.

Dalam sambutannya, Edi Mashudi mengatakan, Bimtek Penyusunan Perencanaan Pembangunan Desa ini bertujuan untuk menciptakan aparatur Pemerintahan Desa yang mampu menyusun perencanaan Desa sesuai dengan kewenangan Desa, dan meningkatkan pemahaman aparatur Desa mengenai tahapan perencanaan dan pelaksanaan pembangunan meliputi penyusunan RPJM-Des (Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa) dan penyusunan RKP-Des (Rencana Kerja Pemerintah Desa).

"Melalui Bimtek ini juga, tentunya bisa meningkatkan komunikasi, tukar pengalaman, dan juga koordinasi antar aparatur Pemerintah Desa," ungkapnya.

Edi Mashudi selanjutnya minta Sekdes untuk bersinergi dalam menjawab tantangan, kesulitan pekerjaan, dan memenuhi aspirasi masyarakat.

"Bimtek ini juga guna untuk membuka wawasan, membangun kesepahaman serta meningkatkan kompetensi aparat Desa dalam menyelenggarakan pembangunan Desa yang diatur sesuai undang-undang No 6 Tahun 2014 tentang Desa," jelas dia.(hms setwan)



[Ikuti RiauTime.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 082387131915
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan RiauTime.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan