News

Babinsa Serda Zulkarnain Harahap Temui Siswa-siswi SDN 24 Selatpanjang

MERANTI - Koramil 02 / Tebing Tinggi, Kodim 0303 / Bengkalis, Babinsa Serda Zulkarnain Harahap melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) dengan masyarakat di wilayah desa binaan.

Kali ini, Serda Zulkarnain Harahap menemui siswa-siswi di Sekolah SDN 24 Selatpanjang Kelurahan Selat Panjang, Kota Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Kepulauan Meranti. Kamis  (03/08/2023).

Babinsa Serda Zulkarnain Harahap selalu melaksanakan kegiatan Komsos di Wilayah Binaan terutama Siswa-Siswi SDN 24 Selat Panjang untuk memberikan Materi-materi Tentang Butir Butir Pancasila dan Wawasan Kebangsaan,

"Butir-butir Pancasila dan Wawasan Kebangsaan ini harus diketahui dan dipahami Siswa-siswi" ujarnya.

Babinsa Serda Zulkarnain Harahap juga mengimbau Kepada Siswa-siswi SDN 24 Selat Panjang agar menghafal butir-butir Pancasila dan mengajarkan PBB dengan baik untuk memotivasi  siswa-siswi.

"Karena Siswa-siswi ini adalah Calon Generasi penerus bangsa di Masa yang Akan Datang, yang akan Membangun bangsa dan negara ini" ungkapnya. **



[Ikuti RiauTime.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 082387131915
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan RiauTime.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan