News

Lakukan Komsos, Babinsa Koptu Masran Temui Warga Tanjung Gemuk

MERANTI - Koramil 02 / Tebing Tinggi, Kodim 0303 / Bengkalis, Babinsa Koramil 02 / Tebing Tinggi Koptu Masran melakukan komunikasi sosial (Komsos) dengan warga binaan Desa Tanjung Gemuk, Kecamatan Rangsang, Kabupaten Kepulauan Meranti. Senin (29/01/2024).

Kegiatan komsos ini dilakukan dalam rangka memelihara dan meningkatkan silaturrahmi dengan warga di wilayah binaan. Pertemuan berlangsung di Kantor Kepala Desa Tanjung Gemuk.

Babinsa sebagai ujung tombak satuan TNI Angkatan Darat di lapangan dalam memenangkan dan merebut hati rakyat, menurut Koptu Masran perlu banyak hal yang harus dilakukan, seperti halnya dengan Komsos merupakan salah satu metode Binter.

"Lewat komsos juga kita bisa melaksanakan pengumpulan data teritorial. Selain itu juga koordinasi tentang keamanan, pengamanan serta hal-hal yang menonjol yang ada di wilayah binaan" kata Koptu Masran mewakili Danramil 02 / Tebing Tinggi Kapten Inf Tarman Sugiarto, S, Sos. **



[Ikuti RiauTime.com Melalui Sosial Media]






Tulis Komentar

Untuk Berbagi Berita / Informasi / Peristiwa
Silahkan SMS ke nomor HP : 082387131915
atau email ke alamat : [email protected]
Harap camtumkan detail data diri Anda
Pengutipan Berita dan Foto, Cantumkan RiauTime.com Sebagai Sumber Tanpa Penyingkatan